Komedo adalah pori-pori yang tersumbat. Penyebabnya adalah sel-sel kulit mati dan kelenjar minyak yang berlebihan pada kulit wajah. Tak hanya itu, konsumsi makanan yang berkalori, berlemak, pedas adalah penyebab lainnya. Agar kita dapat dengan mudah menghilangkan komedo. Sebelumnya kenalilah dulu jenis komedo.
Jenis-jenis komedo
1.Whitehead
Foto:copyrightsitole.com
Whitehead adalah jenis komedo yang
tampak seperti bintik kecil berwarna putih. komedo ini terjadi ketika minyak
dan bakteri berada dipermukaan kulit dan kemudian mengeras.
Foto: copyright
indonesiana.tempo.com
Komedo jenis ini adalah komedo yang
paling sering dialami oleh kebanyakan orang. Blackhead adalah komedo yang
terlihat seperti pori-pori besar dan menghitam.
Cara mengatasinya :
- Jeruk Lemon
Foto:Copyright sweetfrogy
Lemon
dipercaya ampuh menghilangkan komedo. kandungan vitamin C yang tinggi dapat
membantu mengurangi minyak berlebih yang membuat kulit jadi kusam dan
berkomedo. Jangan menggosokkan jeruk lemon secara kasar karena dapat merusak
kulit. Cukup pakai air perasannya saja. Oleskan keseluruh permukaan wajah
maksimal 2 kali seminggu. Mengapa dioleskan keseluruh wajah? Karena lemon tidak
hanya bermanfaat untuk menghilangkan komedo. Setelah pemakaian yang rutin
kulitpun akan menjadi cerah dan lembut.
- Odol/Pasta gigi
Foto: copyright panduan hidupsehat.com
Oleskan
pasta gigi ke area wajah yang berkomedo saja. Jangan oleskan pasta gigi pada
area yang tidak berkomedo. Rasa yang didapat saat pertama kali mengoleskan
pasta memang akan sedikit perih. Jadi pakailah pasta gigi biasa yang tidak
mengandung ekstrak mint yang terlalu banyak sehingga tidak terlalu perih.
Diamkan selama 5 menit dan jangan digunakan terlalu sering.
- Pakailah Porepack
Foto: copyright farrelandmerry.blogspot.com
Produk
Porepack sudah banyak beredar dikalangan masyarakat dan terbukti bisa
mengurangi komedo. Porepack biasa dijumpai ditoko kosmetik ataupun mini market.
Pemakaiannya aman, tidak merusak kulit. Tapi biasanya komedo putih/whiteheadlah
yang terangkat. Cara ini patut dicoba. Selain menghemat waktu porepack juga
praktis digunakan.
- Madu
Foto: Copyright ferrelandmerry.co
Dengan
madu? bagaimana caranya? Ambillah beberapa sendok madu kemudian hangatkan madu
tersebut. Oleskan pada bagian kulit wajah yang berkomedo tunggu beberapa menit
lalu bilas wajah dengan air biasa.
- Lidah buaya
Foto: Copyright everydayspa.co.id
Ambillah
beberapa helai lidah buaya, potonglah menjadi beberapa bagian lalu oleskan
lendir lidah buaya pada bagian kulit wajah yang berkomedo. Diamkan selama 5-10
menit lalu basuh wajah dengan air bersih.