Oleh karena itu, memaksimalkan perawatan wajah dirumah adalah menjadi satu-satunya pilihan. Dokter kecantikan Sonia Wibisono memaparkan bahwa hal yang paling mudah dilakukan untuk merawat kecantikan ialah dengan rajin memcuci wajah.
Terutama pada daerah dahi dan pipi, setidaknya Anda bisa mencucinya sebanyak empat hingga lima kali. Pastikan Anda mencuci tangan sebelum membasuh wajah.
“Agar wajah tetap cerah dan kinclong saya rajin cuci muka agar kulit-kulit yang mati bisa terangkat dan maskeran 15 menit agar wajah lebih cerah,” ujarnya dengan Ngorbol Santai Bisnis.com, Jumat (14 Agustus 2020).
Anda juga bisa memaksimalkan perawatan wajah dengan rutin memakai masker. Bagi Anda yang memiliki kulit kering, Anda bisa menggunakan mentimun sebagai masker untuk menhidrasi kulit agar selalu terjaga kelembapannya. selain itu, Anda juga bisa memakai putih telur. Putih telur mengandung banyak protein sehingga sangat baik untuk kulit wajah. Sedangkan Anda yang memiliki kulit kering, Anda bisa menggunakan madu sebagai masker.
Tak hanya itu, Dokter sonia juga menyarankan agar masyarakat juga menjaga kesehatan tubuh dari dalam. Perbanyaklah mengkonsumsi buah-buahan dan sayur. Buah-buahan dan sayur yang tinggi kandungan anti oksidan akan sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit.
Selain itu, buah dan sayur dapat membantu menjaga kekebalan tubuh Anda selama pandemi.
“Buah-buahnya itu bisa jeruk, kiwi, buah naga, pear, apel, strawberry, blueberry. Ya pada dasarnya semua buah itu baik, tapi mungkin bisa dikonsumsi selang seling setiap hari,” tuturnya.
Juga jangan lupa untuk mengkonsumsi air 2.5 Liter perhari, jaga waktu tidur yang baik sebanyak delapan jam sehari, dan rutinkan olahraga setidaknya 30 menit perhari. Dengan itu, tak hanya kulit yang sehat tubuh Anda juga akan menjadi terasa lebih bugar.
0 Komentar
Terimakasih telah membaca blog ini, silahkan tinggalkan komentar